Pimpinan Majelis Nurul Musthofa, Habib Hasan bin Jafar Assegaf Meninggal Dunia

Maret 13, 2024 - 15:13
Maret 13, 2024 - 15:14
Pimpinan Majelis Nurul Musthofa, Habib Hasan bin Jafar Assegaf Meninggal Dunia
Pimpinan Majelis Nurul Musthofa Habib Hasan Bin Jafar Assegaf
Spot Iklan Tersedia (Posting Atas)

Jakarta, Maximadaily- Kabar duka datang dari pendiri sekaligus pemimpin Majelis Nurul Musthofa Center, Habib Hasan bin Jafar Assegaf telah meninggal dunia pada Rabu 13 Maret 2024 pukul 09.01 WIB di Cilodong, Depok.

Spot Iklan Tersedia (Artikel 1)

Diketahui Habib Hasan bin Jafar Assegaf menghembuskan nafas terakhirnya usai menunaikan salat duha.

"Innalillahiwainnailaihirojiun, telah berpulang ke rahmatullah Al Habib Hasan bin Jafar bin Umar bin Jafar Assegaf," ujar pihak keluarga yang diunggah di akun medsos Habib Hasan, @hassan_jafar_umar_assegaf pada Rabu 13 Maret 2024.

Sementara itu, takziah akan digelar di Masjid Nurul Musthofa. Jenazah akan disalatkan dan dimakamkan di Gubah Umi Fatmah Al-Athos, Kamis 14 Maret 2024 bakda Zuhur.

"Semoga beliau diberikan oleh Allah SWT tempat yang layak bersama rasulullah SAW," kata keluarga.

Profil Habib Hasan bin Jafar Assegaf

Nama Habib Hasan bin Jafar Assegaf cukup dikenal bagi para umat muslim di Indonesia khususnya di sekitar Jabodetabek.

Habib Hasan bin Ja’far Assegaf lahir di Kramat Empang, Bogor pada tanggal 26 Februari 1977. 

Beliau merupakan seorang ulama dan tokoh agama Islam yang masih memiliki keturunan seorang ulama besar dan dai yang mensyiarkan Islam yang dibawa oleh Rasulullah SAW. 

Dalam pengajian Majelis Nurul Musthofa, Habib Hasan kerap kali membacakan kisah Maulid Nabi Muhammad SAW dan berbagai selawat dengan menggunakan marawis atau ketimpring dengan tujuan agar lebih meriah dan ramai.

Habib Hasan bin Ja’far Assegaf merupakan lulusan dari Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya.

Habib Hasan mempunyai empat saudara kandung, yakni pertama Habib Hasan bin Ja’far Assegaf, kedua Habib Abdulloh bin Ja’far Assegaf, ketiga Habib Musthofa bin Ja’far Assegaf keempat, Habib Sami bin Ja’far Assegaf

Habib Hasan mulai berusaha bisa mengaji pada Syaikh Usman Baraja sewaktu kecil, dan mempelajari ilmu-ilmu Islam pada syaikh-syaikh yang lain sehingga ia menguasai pengetahuan Islam dan dapat menjadi pemimpin majelis taklim Nurul Musthofa Jakarta selatan.(Red/AP)

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

Spot Iklan Tersedia (Posting Bawah)