APAC DNS Forum Bangun Kolaborasi Guna Masa depan Internet Yang Jauh Lebih Baik

Juli 25, 2024 - 07:55
APAC DNS Forum Bangun Kolaborasi Guna Masa depan Internet Yang Jauh Lebih Baik
Spot Iklan Tersedia (Posting Atas)

Bali, Maximadaily - Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI) dan Internet Corporation for Assigned Names and Numbers (ICANN), menggelar Asia Pacific Domain Name System Forum 2024 (APAC DNS Forum 2024). Bertempat di The Westin Resort, Nusa Dua, APAC DNS Forum 2024 yang digelar selama dua hari 23-24 Juli 2024, mengangkat tema “Building Bridges: Strengthening Collaboration to Shape the Internet’s Future”.

Spot Iklan Tersedia (Artikel 1)

APAC DNS Forum 2024 digelar mengingat keberadaan bisnis nama domain di Indonesia yang terus menunjukkan pertumbuhan signifikan saat ini, baik dari segi kapasitas maupun inovasi. Pertumbuhan nama domain, misalnya .id, pada Juni 2024, mencapai 22% dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya.

“Untuk pertumbuhan bisnis nama domain di Indonesia cukup signifikan, yang Juni 2024 ini mencapai 200.000 pendaftar khususnya untuk nama .id. Jika dibandingkan tahun sebelumnya, naik 22 persen dibandingkan Juni 2023 year on year (yoy),” kata Ketua PANDI, John Sihar Simanjuntak, ditemui di sela pembukaan APAC DNS Forum 2024.

Hal ini menjadi salah satu dasar PANDI (Pengelola Nama Domain Internet Indonesia dan ICANN (Internet Corporation for Assigned Names and Numbers) menyelenggarakan Asia Pacific (APAC) Domain Name System (DNS) Forum 2024 (APAC DNS Forum 2024) pada 23-24 Juli 2024.

"APAC DNS Forum 2024 menjadi platform penting bagi para pemangku kepentingan untuk berdiskusi dan mencari solusi terhadap tantangan yang dihadapi dalam industri nama domain dan keamanan internet," papar Sally Costerton, Interm President and CEO ICANN.

Sementara menurut Jia Rong Low selaku Stake Holder Engagement dan Managing Director ICANN Asia Pacific menyebut dengan adanya pertemuan ini, pemangku kepentingan internet bisa membangin jaringan dan berkolaborasi satu sama lain.

"APAC DNS Forum 2024 akan menjadi platform unik bagi komunitas di Asia Pasifik untuk terlibat, membangun jaringan dan saling berkolaborasi. Kami sedang membangun suatu agenda menarik yang penuh makna dan informasi bagi komunitas,” ujar Jia-Rong Low, Vice President, Stakeholder Engagement and Managing Director ICANN Asia Pacific.

PANDI dan ICANN juga mendorong pertumbuhan penggunaan domain name di Indonesia salah satunya bisa menyasar UMKM yang potensinya cukup besar. 

Apa Reaksi Anda?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow

Spot Iklan Tersedia (Posting Bawah)